21 Jul 2024

Kolaborasi Produk Asli Indonesia : Le Minerale Berbagi Berkah Ibadah Umrah untuk Karyawan Pagi Sore

Le Minerale berkolaborasi dengan Restoran Padang Pagi Sore untuk memberikan apresiasi berupa hadiah umrah kepada 7 karyawan terpilih. Program "Berbagi Berkah Ibadah Umrah" ini merupakan bentuk dukungan Le Minerale terhadap usaha nasional dan karyawannya. Acara penghargaan ini bertujuan meningkatkan motivasi kerja serta memberikan dampak positif spiritual bagi para penerima, menegaskan komitmen Le Minerale dalam memajukan produk asli Indonesia.

Jakarta, 25Juli 2024 Le Minerale, sebagai produk asli Indonesia, berkomitmen untuk mendukung kemajuan dunia usaha dalam negeri melalui kerjasama dan dukungan terhadap usaha milik bangsa. Hal ini diwujudkan melalui kolaborasi antara Le Minerale dan Restoran Padang Pagi Sore. Kedua perusahaan ini, yang merupakan produk asli Indonesia, bertekad untuk saling mendukung dan berbagi keberkahan bagi masyarakat Indonesia, dimulai dari lingkaran terdalam, yaitu bagi para karyawan. Kolaborasi ini dimulai dengan dipercayanya Le Minerale sebagai air minum yang disajikan untuk semua pencinta Pagi Sore sejak tahun lalu. Kerjasama ini berlanjut dengan program "Berbagi Berkah Ibadah Umrah untuk Karyawan Pagi Sore", dimana Le Minerale akan memberikan hadiah Ibadah Umroh sebagai bentuk apresiasi bagi karyawan Pagi Sore. Acara pemberian apresiasi ini berlangsung di Restoran Pagi Sore, Jeruk Purut, Jakarta (25/7).

"Sebagai produk nasional, asli milik Indonesia, kolaborasi Le Minerale dan Pagi Sore ini merupakan upaya kami untuk saling mendukung dalam memajukan produk asli Indonesia. Dari Indonesia untuk Indonesia. Kami berharap kehadiran Le Minerale sebagai air minum di Pagi Sore dapat berkontribusi untuk kemajuan bisnis rumah makan ini. Kami berterima kasih atas kepercayaan dan kesempatan yang diberikan. Oleh karenanya, sebagai bentuk apresiasi, kami mengadakan program berbagi berkah berupa Ibadah Umrah untuk karyawan Pagi Sore," ujar Febri Satria Hutama, Marketing Director Le Minerale.

Hadiah perjalanan ibadah umrah ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang besar bagi para penerima. "Kami percaya bahwa pengalaman spiritual ini tidak hanya akan memberikan relaksasi dan inspirasi, tetapi juga meningkatkan motivasi mereka untuk terus memberikan yang terbaik dalam pekerjaan mereka sehari-hari," lanjut Febri.

Apresiasi hadiah ibadah umrah dari Le Minerale ini diberikan kepada 7 karyawan Pagi Sore yang memenuhi syarat, yaitu memiliki masa kerja minimal 5 tahun untuk karyawan pria dan minimal 3 tahun untuk karyawan wanita.

Rifky Ramdani, Direktur Pagi Sore, menyampaikan, "Terima kasih kepada Le Minerale yang telah berbagi berkah undian umrah kepada karyawan Pagi Sore. Kami berharap penghargaan ini tidak hanya akan memperkuat semangat kerja dalam tim, tetapi juga memotivasi para karyawan untuk mencapai prestasi dan meningkatkan kinerja yang lebih baik di masa depan.”

Bagi Rifky, hadiah umrah ini bukan sekadar penghargaan, tetapi juga merupakan upaya untuk memberikan manfaat yang mendalam kepada karyawan yang telah berkomitmen tinggi terhadap perusahaan. "Umrah ini diberikan kepada karyawan dengan masa kerja di atas 3 tahun. Oleh karena itu, kami sangat bangga bisa memberikan kesempatan ini kepada karyawan kami yang telah berdedikasi secara konsisten," tambah Rifky.

Sebelumnya, telah dilakukan undian pertama terhadap seluruh karyawan Pagi Sore dari 13 outlet hingga mendapatkan 5 orang perwakilan dari setiap outlet. Undian kedua berhasil mendapatkan 13 nama dari masing-masing outlet. Puncaknya hari ini, dari 13 nama tersebut didapatkan 7 orang pemenang undian hadiah umrah. Acara ini juga dihadiri oleh pendakwah Habib Ja'far yang memberikan tausiyah. "Saya melihat banyak kebaikan dari kolaborasi Le Minerale dan Pagi Sore. Sebagai sesama produk nasional, keduanya saling mendukung bukan hanya untuk kepentingan bisnis, tetapi juga ada nilai spiritual guna meningkatkan keimanan serta nilai kemanusiaan yang dibangun untuk menguatkan tali persaudaraan kita sebagai bangsa Indonesia. Insya Allah, dari kebaikan ini dapat menjadi keberkahan untuk kita semua. Semoga kolaborasi ini bisa menjadi contoh bagi produk nasional lainnya," tutup Habib Ja'far.

Program Umroh gratis untuk karyawan telah dilakukan Pagi Sore sejak tahun 2020. Program apresiasi karyawan ini rutin dilaksanakan dua kali setiap tahunnya, biasanya dilakukan untuk keberangkatan di bulan April dan Oktober

RELATED ARTICLE

18
Mar

Ramadan Penuh Berkah: Le Minerale Wujudkan Kepedulian untuk Palestina

Le Minerale bersama BAZNAS meluncurkan program "Sedekah Sampah untuk Palestina" di Masjid Istiqlal selama bulan Ramadan. Jemaah diajak untuk menyedekahkan botol plastik bekas yang dikonversikan menjadi bantuan kemanusiaan bagi Palestina. Program ini tidak hanya membantu saudara kita di Palestina tetapi juga mendukung gerakan daur ulang dan kepedulian lingkungan. Ketua BAZNAS RI, Prof. Noor Achmad, serta Brand Ambassador Le Minerale, Irwansyah dan Zaskia Sungkar, mengapresiasi inisiatif ini sebagai langkah nyata berbagi kebaikan di bulan suci Ramadan.
07
Mar

Le Minerale Dukung Masjid Istiqlal: Dari UMKM hingga Jamaah Berbuka Puasa

Masjid Istiqlal kembali menggandeng Le Minerale sebagai mitra jangka panjang dalam program sosial dan keagamaan selama Ramadan. Dukungan ini mencakup penyediaan ribuan paket berbuka puasa, bantuan bagi UMKM sekitar masjid, serta berbagai inisiatif lainnya yang bermanfaat bagi jamaah dan masyarakat.
05
Mar

Ramadan Penuh Berkah: Masjid Istiqlal Gandeng Le Minerale untuk Berbagi

Masjid Istiqlal kembali berkolaborasi dengan Le Minerale dalam Ramadan 1446 H untuk berbagi kebaikan. Sebagai mitra jangka panjang, Le Minerale berkontribusi dalam program sosial, termasuk penyediaan ribuan botol air mineral dan paket berbuka puasa bagi jamaah. Kolaborasi ini mencerminkan komitmen bersama dalam mendukung kesejahteraan umat. Selain buka puasa, program lain seperti beasiswa, umrah gratis, dan Jumat Berkah juga berjalan. Dengan dukungan Le Minerale, Masjid Istiqlal terus menjadi inspirasi bagi masjid lain sebagai pusat pemberdayaan umat.