02 Dec 2019

6 Pilihan Makanan Sehat untuk Jantung Kamu yang Sebaiknya Dikonsumsi

Dewasa ini, kesehatan menjadi isu menarik untuk diperhatikan.

Hal ini disebabkan karena banyak generasi muda terlihat sehat namun menyimpan segudang penyakit berbahaya yang tidak terdeteksi. Gaya hidup yang tidak terjaga menjadi salah satu penyebab utama masalah tersebut.

Walaupun memiliki hidup sehat tidak dapat dicapai dengan cara yang instan. Namun, kamu masih dapat mengubahnya dengan usaha lebih, mulai dari rutin melakukan olahraga hingga menjaga pola makan sehat. Jika dilakukan secara rutin, dapat memberikan dampak baik pada seluruh tubuh, khususnya kesehatan jantung. Jantung sendiri memang salah satu organ vital terpenting bagi tubuh yang harus dijaga dengan baik.

Lalu, apa saja pilihan makanan sehat untuk jantung yang dapat kamu konsumsi? 6 pilihan ini dapat kamu jadikan sebagai rekomendasi agar dapat menjaga kesehatan jantung lebih baik.

  1. Salmon, Lemak Sehat yang dibutuhkan Tubuh

Kamu dapat memulai mengubah pola makanan sehat untuk jantung dengan mengonsumsi ikan salmon. Hal ini bertujuan untuk mencegah terjadinya kelainan pada ritme jantung. Ikan salmon sendiri memiliki kandungan Omega 3 yang cukup tinggi sehingga lemak sehat tersebut akan memperlancar kinerja jantung agar tetap terjaga dengan baik.

  1. Kacang Almond, Kaya akan Lemak Tak Jenuh

Jika selama ini kamu sering mengonsumsi lemak jenuh dari makanan gorengan, sebaiknya mulailah mengganti makanan sehat untuk jantung dengan mengonsumsi kacang almond. Kandungan lemak di dalamnya akan memperlancar kinerja jantung, khususnya dalam menurunkan kolesterol jahat.

  1. Edamame, Protein Vegetarian yang dicari Jantung

Pasti kamu sering menemukan edamame sebagai salah satu menu pembuka di restoran Jepang. Pada dasarnya, edamame merupakan kacang kedelai yang dengan kandungan protein nabati yang akan memelihara kesehatan jantung.

  1. Oatmeal, Andalan Menu Sehat untuk Jantung

Salah satu masakan yang cocok untuk kamu dengan segudang aktivitas padat yaitu oatmeal yang mudah disajikan. Oatmeal sendiri memiliki kandungan serat yang tinggi sehingga mampu memberikan energi untuk tubuh lebih lama. Kamu juga dapat menggunakannya sebagai bahan untuk membuat berbagai camilan agar tetap menjaga pola makanan sehat untuk jantung.

  1. Buah Berry untuk Memenuhi Kebutuhan Antioksidan dalam Tubuh

Berbagai jenis buah berry dapat menjadi pilihan makanan sehat untuk jantung karena memiliki kandungan antioksidan yang tinggi sehingga dapat memperlancar aliran darah dalam tubuh. Selain itu, kandungan vitamin, serat, dan nutrisinya juga mampu melancarkan pencernaan.

  1. Bawang Putih, Penurun Lemak dalam Darah

Pilihan makanan sehat untuk jantung juga dapat kamu peroleh dari salah satu bumbu rempah dalam masakan, yaitu bawang putih. Kandungan Sulfida Allylic di dalamnya akan membantu menurunkan kadar lemak jahat dalam darah. Sehingga, dapat mencegah berbagai penyakit berbahaya lainnya.

Itulah 6 pilihan makanan sehat yang sebaiknya dikonsumsi untuk menjaga kesehatan jantung kamu. Selain  menjaga pola makan, kamu perlu mendukungnya dengan asupan air mineral yang baik untuk tubuh seperti Le Minerale.

Air minum yang diambil dari mata air pegunungan pilihan ini memang memiliki kandungan mineral yang cukup tinggi seperti magnesium, kalsium, potasium, dan sodium. Dikemas dengan menggunakan mineral protection system membuatnya aman tanpa tersentuh tangan manusia secara langsung.

Beberapa kandungan yang mineral di dalamnya, memang memiliki manfaat baik untuk tubuh. Salah satunya seperti Kalsium berfungsi untuk memelihara kekuatan tulang dan kesehatan kulit, lalu Magnesium dapat meningkatkan kesehatan jantung, Sodium akan membantu mengatur cairan dalam darah dan jaringan tubuh, serta Potasium berfungsi untuk membantu fungsi otot dan saraf. Le Minerale juga mengandung bikarbonat (HCO3–) yang juga penting untuk menjaga keseimbangan asam dan basa dalam tubuh.


RELATED ARTICLE

18
Mar

Ramadan Penuh Berkah: Le Minerale Wujudkan Kepedulian untuk Palestina

Le Minerale bersama BAZNAS meluncurkan program "Sedekah Sampah untuk Palestina" di Masjid Istiqlal selama bulan Ramadan. Jemaah diajak untuk menyedekahkan botol plastik bekas yang dikonversikan menjadi bantuan kemanusiaan bagi Palestina. Program ini tidak hanya membantu saudara kita di Palestina tetapi juga mendukung gerakan daur ulang dan kepedulian lingkungan. Ketua BAZNAS RI, Prof. Noor Achmad, serta Brand Ambassador Le Minerale, Irwansyah dan Zaskia Sungkar, mengapresiasi inisiatif ini sebagai langkah nyata berbagi kebaikan di bulan suci Ramadan.
07
Mar

Le Minerale Dukung Masjid Istiqlal: Dari UMKM hingga Jamaah Berbuka Puasa

Masjid Istiqlal kembali menggandeng Le Minerale sebagai mitra jangka panjang dalam program sosial dan keagamaan selama Ramadan. Dukungan ini mencakup penyediaan ribuan paket berbuka puasa, bantuan bagi UMKM sekitar masjid, serta berbagai inisiatif lainnya yang bermanfaat bagi jamaah dan masyarakat.
05
Mar

Ramadan Penuh Berkah: Masjid Istiqlal Gandeng Le Minerale untuk Berbagi

Masjid Istiqlal kembali berkolaborasi dengan Le Minerale dalam Ramadan 1446 H untuk berbagi kebaikan. Sebagai mitra jangka panjang, Le Minerale berkontribusi dalam program sosial, termasuk penyediaan ribuan botol air mineral dan paket berbuka puasa bagi jamaah. Kolaborasi ini mencerminkan komitmen bersama dalam mendukung kesejahteraan umat. Selain buka puasa, program lain seperti beasiswa, umrah gratis, dan Jumat Berkah juga berjalan. Dengan dukungan Le Minerale, Masjid Istiqlal terus menjadi inspirasi bagi masjid lain sebagai pusat pemberdayaan umat.