07 Nov 2018

Le Minerale Football Camp Siapkan Pesepak Bola Muda Indonesia Jadi Juara Nasional & Internasional

Untuk mewujudkan Gerakan Indonesia Sehat, Le Minerale mendukung kegiatan yang positif seperti Le Minerale Football Camp, yang dapat mengedukasi generasi muda akan pentingnya menjaga kesehatan dan menggapai prestasi.

Sejalan dengan goal Kampanye Gerakan Indonesia Sehat, Le Minerale menyelenggarakan Le Minerale Football Camp yang merupakan program pelatihan sepak bola untuk pesepak bola muda Indonesia. Le Minerale Football Camp dihadiri oleh Pelatih Profesional Sepak Bola Indonesia, Ricky Nelson dan dua pemain sepak bola Tim Nasional U-19, Witan Sulaeman dan Nurhidayat Harris yang secara langsung memberikan materi dan berbagi motivasi kepada 50 siswa dari gabungan beberapa Sekolah Sepak Bola di Jakarta untuk mendorong ambisi mereka menjadi generasi muda berprestasi, khususnya sebagai pesepak bola profesional di kejuaraan tingkat Nasional dan Internasional.

Febri Hutama, Marketing Manager Le Minerale menyatakan bahwa Le Minerale Football Camp merupakan salah satu dukungan Le Minerale untuk mendorong generasi muda Indonesia untuk hidup sehat dan berprestasi, “Le Minerale Football Camp kali ini adalah langkah Le Minerale untuk mempersiapkan calon pemain sepak bola muda Indonesia mendapatkan banyak pengetahuan bermanfaat tentang dunia sepak bola, serta mengingatkan bahwa penting untuk melakukan pola hidup sehat yang dipraktekkan secara benar seperti olahraga secara teratur, konsumsi makan bergizi seimbang dan konsumsi air mineral yang tepat dan mengandung mineral alami seperti Le Minerale.”

“Komitmen Le Minerale yang sejalan dengan Gerakan Indonesia Sehat kami wujudkan dengan mendukung kegiatan yang positif seperti Le Minerale Football Camp, yang dapat mengedukasi generasi muda akan pentingnya menjaga kesehatan dan menggapai prestasi. Le Minerale juga berkesempatan menjadi sponsor utama pada tayangan program Asian Football Federation (AFF) yang sedang berlangsung tahun ini.”

Ricky Nelson, Pelatih Profesional Sepak Bola Indonesia dalam rangkaian acara Le Minerale Football Camp menyampaikan beberapa materi teori dan praktek terkait, sebagai bekal persiapan memasuki dunia sepak bola professional,“Penguasaan teknik bermain, persiapan mental dan penguasaan diri di lapangan merupakan pilar penting para pemain sebelum memasuki dunia sepak bola professional. Akan tetapi untuk melakukan itu semua, para pemain perlu dibekali oleh fisik yang kuat dengan melakukan pola hidup sehat yang konsisten. Latihan fisik yang berat perlu diimbangi dengan menjaga kesehatan, dimulai dari istirahat yang cukup, konsumsi makanan bergizi dan rutin minum air mineral yang berperan penting untuk mengembalikan performa tubuh”.

“Menjadi seseorang pemain sepak bola professional memang tidaklah mudah, akan tetapi bukan tidak mungkin. Disiplin, usaha yang keras, percaya diri tidaklah cukup jika kita tidak membiasakan hidup sehat,”tambahnya.

Penerapan hidup sehat bagi pesepak bola muda Indonesia juga menjadi point utama yang disampaikan oleh Pemain Tim Nasional U-19, Witan Sulaeman yang beberapa waktu lalu berhasil mencetak gol kemenangan untuk Indonesia saat melawan Uni Emirat Arab pada liga AFC U-19.

“Latihan, disiplin, kerja keras dan pantang menyerah tentu menjadi modal utama untuk bisa sukses di dunia sepak bola. Terutama untuk tergabung ke dalam tim sepak bola profesional, tekad untuk terus berjuang jangan sampai hilang. Dan yang paling penting dari semuanya, menjaga kesehatan adalah hal yang menjadi kunci untuk terus berprestasi. Salah satu hal yang selalu menjadi perhatian saya selain menjaga pola makan dan latihan adalah konsumsi air mineral.” ujar Witan Sulaeman, Pemain Tim Nasional U-19.

Saya senang menjadi bagian dari Le Minerale Football Camp, kegiatan seperti ini belum pernah ada di perjalanan karier saya dulu. Hingga sampai pada titik ini juga bukan sebuah jalan mudah yang pernah saya lalui. Menjadi seperti sekarang adalah sebuah proses panjang bagi saya untuk terus belajar dari setiap kesalahan dan menuntun diri ke arah yang lebih baik. Selain latihan dan usaha yang keras, saya selalu mengingat untuk menjaga kesehatan agar selalu siap di setiap pertandingan demi menggapai harapan saya menjadi pemain sepak bola terbaik” tambah Nurhidayat Harris, Kapten Tim Nasional U-19.

Berlangsungnya Le Minerale Football Camp ini pun membakar semangat para siswa Sekolah Bola yang menjadi peserta Le Minerale Football Camp.

“Saya sangat senang dan berterima kasih atas kesempatan yang sudah diberikan untuk bergabung dalam Le Minerale Football Camp 2018. Banyak pelajaran yang dapat di petik di Le Minerale Football Camp, mulai dari  teori serta teknik latihan sepak bola yang baru dari Coach Ricky, dapat mendengar banyak inspirasi dari pemain TimNas Muda professional seperti Witan dan Nurhidayat ditambah lagi kami dipertemukan dengan para pejuang sepak bola lainnya. Satu pesan yang paling aku ingat adalah tentang pentingnya menjaga kesehatan dengan rutin berolahraga, makan makanan bergizi seimbang dan minum air mineral terpercaya seperti Le Minerale.” ujar Keiran Mandira Nasution, Siswa Sekolah Bola ASIOP APACINTI

Melalui dukungan yang diberikan oleh Le Minerale kepada program tayangan kompetisi Sepak Bola se-Asia Tenggara, selain menyelenggarakan Le Minerale Football Camp, Le Minerale juga membagikan tiket pertandingan sepak bola se-Asia Tenggara untuk memupuk kesatuan para pecinta olahraga, khususnya sepak bola. Sebelumnya Le Minerale juga berkontribusi pada kegiatan-kegiatan olahraga lainnya seperti Kejuaran Basket Nasional, Kegiatan Wanita Selam Indonesia, RSPP Badminton Cup, Le Minerale Water Run 2017-2018, dll.

Baca Juga :

Manfaat Air Pergunungan dari Sumber Mata Air Le Minerale

10 Gerakan Mengecilkan Perut yang bisa dilakukan dimana saja

3 Fakta Menarik Le Minerale yang Perlu Diketahui


RELATED ARTICLE

18
Mar

Ramadan Penuh Berkah: Le Minerale Wujudkan Kepedulian untuk Palestina

Le Minerale bersama BAZNAS meluncurkan program "Sedekah Sampah untuk Palestina" di Masjid Istiqlal selama bulan Ramadan. Jemaah diajak untuk menyedekahkan botol plastik bekas yang dikonversikan menjadi bantuan kemanusiaan bagi Palestina. Program ini tidak hanya membantu saudara kita di Palestina tetapi juga mendukung gerakan daur ulang dan kepedulian lingkungan. Ketua BAZNAS RI, Prof. Noor Achmad, serta Brand Ambassador Le Minerale, Irwansyah dan Zaskia Sungkar, mengapresiasi inisiatif ini sebagai langkah nyata berbagi kebaikan di bulan suci Ramadan.
07
Mar

Le Minerale Dukung Masjid Istiqlal: Dari UMKM hingga Jamaah Berbuka Puasa

Masjid Istiqlal kembali menggandeng Le Minerale sebagai mitra jangka panjang dalam program sosial dan keagamaan selama Ramadan. Dukungan ini mencakup penyediaan ribuan paket berbuka puasa, bantuan bagi UMKM sekitar masjid, serta berbagai inisiatif lainnya yang bermanfaat bagi jamaah dan masyarakat.
05
Mar

Ramadan Penuh Berkah: Masjid Istiqlal Gandeng Le Minerale untuk Berbagi

Masjid Istiqlal kembali berkolaborasi dengan Le Minerale dalam Ramadan 1446 H untuk berbagi kebaikan. Sebagai mitra jangka panjang, Le Minerale berkontribusi dalam program sosial, termasuk penyediaan ribuan botol air mineral dan paket berbuka puasa bagi jamaah. Kolaborasi ini mencerminkan komitmen bersama dalam mendukung kesejahteraan umat. Selain buka puasa, program lain seperti beasiswa, umrah gratis, dan Jumat Berkah juga berjalan. Dengan dukungan Le Minerale, Masjid Istiqlal terus menjadi inspirasi bagi masjid lain sebagai pusat pemberdayaan umat.